• Jelajahi

    Copyright © Berita Nasional & Internasional
    Best Viral Premium Blogger Templates

    iklan

    Sponsor

    Warga Ogan Ilir Temukan Tengkorak Manusia saat Lagi Ngarit Rumput di Kebun Tebu

    Mikael Milang
    Selasa, 25 Agustus 2020, Agustus 25, 2020 WIB Last Updated 2022-12-19T01:34:51Z
    Foto: Ilustrasi tengkorak (iStock)

    Koranelektronik.com -  Penemuan tengkorak manusia di kebun tebu PT Perkebunan Nusantara (PN) VII, Ogan Ilir, Sumatera Selatan, membuat geger warga. Tengkorak ditemukan pekerja PTPN VII, Komariah (60) saat sedang membersihkan rumput.

    "Saat Komariah sedang menebasi rumput di kebun tebu, tanpa sengaja melihat ada tengkorak dan beberapa potongan tulang," kata Kasat Reskrim Polres Ogan Ilir, AKP Robi Sugara, Selasa (25/8/2020).

    Mengetahui penemuan tengkorak tersebut saksi Komariah menemukan rekannya, Sopian, yang bekerja sebagai buruh di PTPN Cinta Manis. Komariah memberitahukan Sopian perihal penemuan tengkorak tersebut.

    "Setelah itu kedua saksi menghubungi pihak PTPN Cinta Manis, dan dari pihak PTPN VII Cinta Manis menghubungi pihak kepolisian, Polres Ogan Ilir. Setelah mendapatkan informasi itu, piket Sat Reskrim, Inafis dan tim opsnal langsung ke TKP (tempat kejadian perkara)," ucapnya.

    Usai melakukan olah TKP, polisi tak menemukan identitas tengkorak tersebut. Namun, ada beberapa barang yang ditemukan.

    "Di lokasi hanya ada tengkorak, celana dan ikat pinggang. Untuk saksi sama tulang di lokasi sudah dievakuasi RS Bhayangkara di Palembang," kata Robi.

    Untuk melacak tengkorak tersebut, polisi telah meminta keterangan warga. Warga juga diminta untuk melapor jika ada keluarga atau teman yang hilang.
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Mahulu

    Pemerintah

    +