• Jelajahi

    Copyright © Berita Nasional & Internasional
    Best Viral Premium Blogger Templates

    iklan

    Sponsor

    Tembus 200 Ribu Kasus, Ini Kilas Balik 7 Bulan Virus Corona di RI

    Mikael Milang
    Selasa, 08 September 2020, September 08, 2020 WIB Last Updated 2022-12-19T01:33:25Z
    Foto: Rifkianto Nugroho

    Koranelektronik.com, Jakarta - Jumlah kasus terkonfirmasi positif virus Corona (COVID-19) di Indonesia akhirnya menembus angka 200 ribu di bulan ketujuh. Ada penambahan 3.046 kasus positif pada Selasa (8/9/2020) sehingga total menjadi 200.035.

    Selain itu, jumlah pasien sembuh bertambah 2.306 kasus menjadi 142.958 kasus, dan pasien yang meninggal bertambah 100 kasus menjadi 8.100 kasus.

    Berdasarkan data yang dihimpun Worldometers, Indonesia saat ini berada di urutan ke-23 negara dengan jumlah kasus Corona terbanyak di dunia, dan urutan ke-9 di Asia. Dari jumlah kematian, Indonesia menempati urutan ke-20 di dunia dan urutan ke-3 di Asia.

    Dikutip dari laman covid19.go.id, peta sebaran Corona menunjukkan bahwa Indonesia mengkonfirmasi 2 kasus pertama pada 2 Maret 2020. Perkembangan kasus sejak saat itu terangkum sebagai berikut :

    2 Maret 2020: Dua kasus pertama yang terkonfirmasi

    Positif = 2
    Sembuh = 0
    Meninggal = 0

    25 Juni 2020: Tembus 50 ribu kasus

    Positif = 50.185
    Sembuh = 20.449
    Meninggal = 2.620

    27 Juli 2020: Tembus 100 ribu kasus

    Positif = 100.303
    Sembuh = 52.164
    Meninggal = 4.838

    22 Agustus 2020: Tembus 150 ribu kasus

    Positif = 151.498
    Sembuh = 105.195
    Meninggal = 6.594

    8 September 2020: Tembus 200 ribu kasus

    Positif = 200.035
    Sembuh = 142.958
    Meninggal = 8.230
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Mahulu

    Pemerintah

    +