Ilustrasi. (Foto: Edi Wahyono/detikcom) |
Koranelektronik.com, Jakarta - Pemerintah terus memperbarui perkembangan virus Corona (COVID-19) di Indonesia. Hari dilaporkan hanya satu provinsi yang melaporkan tak ada penambahan kasus baru Corona.
Berdasarkan data yang disampaikan Satgas Penanganan Covid-19, Rabu (9/9/2020), hanya Provinsi Papua yang nihil kasus baru Corona. Virus Corona juga telah dilaporkan menyebar di 489 kabupaten/kota di 34 provinsi di Indonesia.
Pemerintah melaporkan ada penambahan sebanyak 3.307 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 pada hari ini. Jadi totalnya telah mencapai 203.342 kasus Corona di Indonesia.
Pemerintah juga mencatat penambahan kasus sembuh Corona sebanyak 2.242 sehingga total ada 145.200 pasien yang sembuh. Kemudian penambahan kasus meninggal sebanyak 106 orang sehingga total mencapai 8.336 pasien yang meninggal.
Sebanyak 29.863 spesimen Corona juga diperiksa hari ini. Selain itu, pemerintah juga memantau 92.330 suspek Corona pada hari ini.
Terdata ada 7 provinsi, termasuk 1 provinsi di atas, yang melaporkan kasus baru Corona di bawah 10 orang. Berikut ini datanya :
- Bangka Belitung = 2 (252) kasus positif
- Bengkulu = 3 (397) kasus positif
- Jambi = 4 (308) kasus positif
- Kalimantan Utara = 1 (456) kasus positif
- Sulawesi Tengah = 4 (261) kasus positif
- Papua = 0 (4.162) kasus positif
- Nusa Tenggara Timur = 4 (213) kasus positif